Sahabatku Sayang, Mengapa?
Sahabatku sayang,
Aku tak bisa menghitung lagi
berapa banyak waktu yang kita
habiskan bersama.
Aku sudah lupa berapa jumlah kenangan
yang sudah kita buat.
Terlalu banyak kurasa.
Sahabatku sayang,
Kau bilang kau menyayangiku bukan?
Tapi mengapa di hari kematianku
kau tak mau berdiri
menyolatkan jenazahku?
Mengapa kau hanya duduk bercerita
dengan teman lain,
berbagi kenangan tentang
dosa-dosa masa lalu kita?
Mengapa kau justru memfoto mayatku
lalu menyebarluaskannya
di sosial media?
Mengapa kau buka aibku?
Mengapa kau tega memperlihatkan
fisikku yang terbujur kaku
yang mungkin tak sedap dipandang?
Mengapa tak kau doakan saja aku?
Mengapa tak kau mohonkan ampunan-Nya
untukkku?
Mengapa tak kau coba selamatkan aku?
Sahabatku sayang,
Kupikir kau menyayangiku...
Sumber bacaan
Fikih Jenazah (2): Mendoakan orang yang akan meninggal
Jangan Mudah Menyebarkan Foto dan Video Korban Kecelakaan dan Tragedi Kemanusiaan
Komentar