Lagi




Hai, aku datang lagi.

Iya, masih aku yang sama,
yang pernah bilang akan meninggalkan tulisan di sini
lalu tiba-tiba hilang lagi.

Iya, masih aku yang dulu,
yang katanya nanti akan bercerita setiap hari
lalu rasa malas menghinggapi lagi.

Iya, ini masih aku
yang tanpa malu datang dan membuat janji yang sama lagi
bahwa aku telah kembali
dan akan setia bercerita di sini.

Iya, janji.
Nanti tak pergi-pergi lagi
tak hilang-hilang lagi
bercerita di sini lagi.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Hidup dari Jendela Bus

Bulan Separuh

No Name dan Cinderella XXX