Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2022

Tak Ada Bedanya

Gambar
credit: LegasC (https://stock.adobe.com/) Kapan hari seorang kenalan bercerita dengan penuh emosi tentang bagaimana sakit hatinya ketika orang asing menuduhnya tak becus mengurus anak. Katanya, "Dia loh tak kenal, seenaknya saja bilang kalau anakku terlambat bicara karena aku terlalu sering main hape dan tak peduli pada anakku!". Kedua matanya berkaca-kaca, lalu bercerita dia tentang isi kepalanya, tentang bagaimana seharusnya sesama orang tua itu seharusnya saling mendukung, bukannya menjatuhkan. Tapi, lantas tak berselang lama, bercerita lagi dia tentang temannya. Begini katanya, "Anaknya si itu tuh habis masuk rumah sakit gara-gara ada infeksi di saluran kemihnya. Kok bisa, loh! Padahal anak dia itu normal, anak sehat yang nggak butuh perhatian khusus. Bisa-bisanya sampai kena infeksi. Males sih dia ngurusin anak. Waktunya habis untuk main hape saja!". Ah, ternyata sama saja. Kapan waktu seorang ibu mencak-mencak karena tetangga bilang anaknya tak cantik. Tak ter